Tentang SIFAT MAGNETIK
Bumi adalah magnet raksasa. Jarum kompas yang bersifat magnetik dipengaruhi oleh magnet bumi, sehingga memberi petunjuk arah mata angin. Kutub-kutub magnetik yang sama akan saling tolak menolak.
Untuk mempermudah konsep magnetik, sering dipergunakan alat bantu berupa serbuk besi yang disebarkan pada kertas putih, kemudian sebuah batang magnetik ditempelkan di bawahnya. Serbuk besi segera membentuk pola-pola khas berupa garis-garis lengkung yang menghubungkan kedua ujung atau kutub batang magnetik (lihat gambar 1). Garis-garis yang terbentuk disebut garis medan magnetik. Jadi sebuah medan magnetik terdiri garisgaris medan magnetik yang pada - hakekatnya tidak terlihat. Konsep ini penting karena timbulnya gaya magnetik yang berkaitan erat dengan arus listrik dan. energi. Gambaran menjadi lebih rumit lagi disebabkan materi bermuatan dapat berinteraksi dan mempengaruhi medan magnetik.
Aliran arus listrik dapat menghasilkan medan magnetik. Sifat ini terlihat jika sebuah besi biasa dililit oleh kawat yang kemudian dialiri arus listrik. Seperti sebelumnya, dengan bantuan serbuk-serbuk besi, besi yang terlilit kawat berubah menjadi magnet dengan memperlihatkan garis-garis medan magnetik. Jika arus listrik dapat melahirkan medan magnetik, sebaliknya juga berlaku bahwa medan magnetik dapat menghasilkan arus listrik. Jika lilitan kawat pada besi yang bersifat magnetik digerakkan maka akan timbul arus listrik.
Fenomena ini serupa dengan proses bekerjanya dinamo kecil yang menyalakan lampu sepeda. Kayuhan kaki menyebabkan magnet dalam dinamo berputar. Perubahan medan maanetik akan menimbulkan arus listrik yang kemudian menyalakan lampu sepeda. Hubungan yang terintegrasi antara arus listrik dan sifat kemagnetan, meskipun tampak sederhana dan dapat dirumuskan secara elegan persamaan matematisnya, tetapi sangat kompleks dalam pemahamannya seperti terekam dari banyaknya fenomena-fenomena magnetik yang terjadi di alam semesta. Medan magnet permukaan matahari terlihat dalam Gambar 2. Meskipun demikian, konsep garis-garis medan magnetik dapat memberikan visualisasi terhadap kompleksitas interaksi yang terjadi.
Gambar 1. Bumi sebagai magnet mempunyai garis-garis gaya magnetik seperti halnya batang magnet |
Gambar 2. Garis garis gaya magnetik di daerah aktif matahari dengan struktur yang sangat kompleks. Citra diambil oleh satelit TRACE |
Gambar 3. Rentang densitas dan temperatur atau energi plasma yang sangat lebar dan kompleks |
KLIK DISINI Baca Info Menarik Selanjutnya :)
Komentar
Posting Komentar